KUTAI KARTANEGARA – Kelurahan Bukit Biru telah membentuk PKK RT dan Kelompok Wanita Tani (KWT). Salah satu programnya, yakni penanaman tanaman obat keluarga. Tujuannya, untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat.
Pelaksana Tugas (Plt) Lurah Bukit Biru Sri Herlinawati menyampaikan
bahwa setiap RT diwajibkan menanam tanaman obat keluarga. Program itu telah
dimulai sejak tanggal 2 Januari 2025.
“Nanti mereka yang akan mengelola penanaman tanaman obat keluarga. Modal
awalnya menggunakan sistem iuran. Lahannya disiapkan di masing-masing RT. Hasil
panennya dipergunakan untuk kebutuhan ekonomi dan pengembangan kegiatan
tersebut. ” kata dia, kemarin.
Untuk memberikan semangat dan motivasi, kata dia, Kelurahan Bukit Biru
akan menggelar lomba. Dan menyiapkan uang pembinaan dan penghargaan kepada RT
terbaik menanam tanaman obat keluarga.
“Wilayah RT yang berhasil panen tanaman obat keluarga terbaik, akan
diberikan uang pembinaan, sertifikat, dan penghargaan lainnya,” ucap dia.
Untuk menyukseskan program menanam tanaman obat keluarga, dia meminta
setiap RT dapat menyiapkan lahan bagi PKK RT.
“Sebagian besar RT sudah mempersiapkan lahannya. Bahkan sudah ada yang
mulai menanam. Ada juga RT yang belum menyiapkan lahannya. Yang belum, kami
harapkan segera disiapkan,” tandas dia.
(adv/nk/Diskominfo Kukar)