SAMARINDA – Sekretariatan DPRD Kota Samarinda memperingati Hari Kartini tahun 2024, dengan memakai kebaya bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga kontrak perempuan. Ini sesuai dengan Surat Edara (SE) yang diterbitkan Pemkot Samarinda Nomor 400.9/0997/100.18 tentang Peringatan Hari Kartini tahun 2024.
Disebutkan, ASN dan Non ASN perempuan menggunakan busana kebaya
nasional. Momen memakai pakaian kebaya ini dimanfaatkan ASN perempuan untuk
berfoto bersama. Tampak keberagaman warna pakaian kebaya yang digunakan saat Peringatan
Hari Kartini tahun ini.
"Sesuai imbauan Sekda, maka seluruh pegawai perempuan baik
ASN maupun non ASN di masing-masing OPD agar mengenakan pakaian kebaya yang
identik dengan pahlawan emansipasi Ibu RA Kartini," ujar Subkor Humas,
Protol, dan Publikasi Sekretariat DPRD Kota Samarinda Linda Hartuti saat sesi
pemotretan di Halaman Kantor Sekretariat DPRD Kota Samarinda, Senin (22/4/2024).
Linda mengingatkan
kepada ASN di lingkup Sekretariat DPRD Kota Samarinda untuk mencontoh dan
menedalani sikap RA Kartini dalam memperjuangkan kesetaraan gender.